Resep Cara Membuat "Arem-arem Sambal Tempe" terbaru

Resep Cara Membuat "Arem-arem Sambal Tempe" terbaru - Hallo sahabat ku yang aku sayangi dan aku rindukan, bagi kamu pembaca Tips Dapur Pintar, Terimakasih sudah menemukan artikel ini, Saat ini artikel yang anda baca kali ini dengan judul Resep Cara Membuat "Arem-arem Sambal Tempe" terbaru, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. Mudah-mudahan isi postingan Artikel Aneka Olahan Nasi, Artikel Aneka Olahan Tempe dan Tahu, yang kami tulis ini dapat anda pahami dan bisa membantu kamu. Baiklah, selamat membaca, semoga bermanfaat.

Judul : Resep Cara Membuat "Arem-arem Sambal Tempe" terbaru
link : Resep Cara Membuat "Arem-arem Sambal Tempe" terbaru

Baca juga


Resep Cara Membuat "Arem-arem Sambal Tempe" terbaru



Bismillah

Sama-sama nasi dibungkus daun pisang, tapi arem-arem ini dikukus dan nasinya pulen lembut. Arem-arem ini masih asing bagi saya, belum pernah makan sebelumnya. Jadi ini perdana buat arem-arem sendiri. Isiannya sambal tempe khas jawa juga. Arem-arem lebih awet dan bisa dibawa sebagai bekal. Mirip lontong tapi ada isinya di dalamnya. Enak kan?


Resep Arem-Arem Sambel Tempe
Penulis : Fatmah Bahalwan

Bahan:

1. 500 gram beras pulen (sayang saya pakai beras biasa, jadi kurang lembek hasilnya)
2. 1200 ml santan
3. 1 sdt garam
4. 1 sdt gula pasir
5. 3 lbr daun salam
6. 1 batang sereh, memarkan
7. Daun pisang secukupnya
8. Lidi atau tusuk gigi lancip

Bahan Isi:

1. 400 gram tempe, iris kecil
2. 300 gram daging giling
3. 2 lembar daun salam
4. 1 batang sereh, memarkan
5. 1 ruas lengkuas, memarkan
6. 100 ml  santan kental
7. Gula dan garam secukupnya

Bumbu Halus:

1. 2 buah  cabe merah besar
2. 4 buah bawang merah
3. 2 buah bawang putih

Cara Membuat:

1. Cuci beras, kukus hingga panas kepul-kepul. Sementara itu masak santan, garam, gula, daun salam, daun sereh, hingga mendidih. Masukkan beras panas kedalam santan. aduk rata, tutup panci dan biarkan hingga santan terserap habis.
2. Masak bahan isi: tumis bumbu halus, salam, sereh dan lengkuas hingga wangi, masukkan daging giling, masak hingga berubah warna, masukkan tempe, aduk rata, tuang santan kental. Biarkan mendidih dan santan surut. Tes cicip rasa.
3. Ambil satu lembar daun pisang, beri 2 sdm nasi aron, pipihkan, beri 1 sdt bahan isi, padatkan dan gulung dalam daun seperti lontong. Semat dua ujungnya dengan lidi atau tusuk gigi.
4. Kukus arem-arem selama 60 menit, hingga tanak. Angkat, dinginkan.

Tips:

Arem-arem paling banter awet dua hari, makanya ngukus terakhirnya sampai satu jam biar tanak abis deh. Nah, jangan isi sayuran, karena sayuran bikin arem-arem cepet rusak. Kalau pakai sayuran arem-arem umurnya satu hari deh. Kalau berangkat piknik pagi, bikin arem-arem sehari sebelumnya oke, malam hari dikukus lagi, pagi tinggal ditenteng.

Selamat Mencoba ^_^






Demikianlah Artikel pada Resep Cara Membuat "Arem-arem Sambal Tempe" terbaru

Sekianlah artikel ini dengan Resep Cara Membuat "Arem-arem Sambal Tempe" terbaru kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya, jangan lupa sering mampir ke blog ini ya, dan jangan lupa bagiakan artikel ini ke teman-teman sodara.

Anda sekarang membaca artikel Resep Cara Membuat "Arem-arem Sambal Tempe" terbaru dengan alamat link https://tips-dapurpintar.blogspot.com/2016/12/resep-cara-membuat-sambal-tempe-terbaru.html

Comments